Selasa, 30 September 2008

Munajat di malam takbiran

Kumpulan doa menjelang Idul Fitri....

Ya Allah... Ramadhan telah telah berangsur pergi meninggalkan kami,
hambaMu yang kecil ini dihadapanMu akankah ibadah kami di
ramadhan ini telah sempurna ? hanya Engkau yg mengetahuinya....
Ya Allah... ijinkan kami bertemu kembali dengan ramadhan tahun depan
Karena kami masih ingin memperbaiki ibadah kami,kami masih ingin
berbagi dengan hamba-hambaMu yang baik hati,kami masih ingin
mendidik buah hati kami,terutama kami ingin mengunjungi BaitullahMu
Agar suatu saat Engkau panggil pulang kami telah sempurnalah segala
Ibadah kami....Ya Allah genggam erat jemari kami,tuntun langkah kami,
jagalah hati kami, limpahkan kami rezeki yang akan selalu membuat
kami bertambah cinta dan dekat kepadaMu, getarkan hati kami dgn
asmaMU...Ar Rahman hanya Engkaulah yang Abadi...Allahuakbar..Allah
uakbar...Allahuakbar Laaillahaillaaulohhuakbar Allahuakbar walillah Ilham.


Senin, 29 September 2008

BUKA PUASA DAN BAKSOS

Buka puasa bersama dan bakti sosial dengan mengundang anak-anak yatim dan kunjungan ke panti asuhan diadakan oleh smp Al ZAhra dengan panitianya anak- anak Osis.Saya sangat bangga dan bahagia karena acaranya berlangsung dengan khimad dan lancar partisipasi orang tua murid sangatlah baik. Dan satu lagi yg membuat saya terharu pemilik sekolah Bp Haji Yoyok bekenan hadir dan ikut membantu mempersiapakan tempat. Insya Allah pak haji semoga perjuangan bapak mendapat Syurga balasannya dari Allah SWT karena Bapak telah menyediakan Fasilitas yang baik bagi anak-anak kami. Bapak Edy dan segenap jajaran Guru smp Al- Zahra teruslah berjuang kami yakin dengan semangat yang tinggi SMP Al Zahra akan menjadi Smp yang terbaik di Pamulang. Semoga Allah pun mengganjarkan pahala bagi kita semua. Mari kita bahu membahu mewujudkannya, hidup ini hanya sekali mari kita isi dengan kebaikan....dalam RENDAH hati ada TINGGI budi..dalam miskin HARTA ada KAYA jiwa...dalam SEMPIT hidup ada LUAS ilmu... ambil yg buruk buang jauh-jauh beri yg terbaik and KEEP SMILING MOHON MAAF LAHIR BATHIN buat semua Hamba Allah.

Peslat bekerjasama dengan ESQ

Program Smp Al Zahra pada bulan Ramadhan sangatlah mulia...Siswa /siswi smp Al Zahra di berikan fasilitas pesantren yang sangat lain dari biasanya mereka di berikan suatu Training 2 hari yg sangat menggugah dan kebetulan narasumbernya ESQ yg mempunyai visi dan misi yang mulia bagi generasi bangsa.Anak-anak sangat bersemangat dan terkesan mudah mudahan anak-anak SMP Al Zahra mempunyai 7 nilai dasar jujur,tanggung jawab,disiplin,visioner,kerjasama,adil,peduli.Kebahagiaan bagi orang tua bila mereka bisa menuntun putra/putrinya menjadi anak yang baik dan bersekolah di tempat yang baik dan mempunyai guru-guru yang mengajar atas dasar Lillahitaallah...Insya Allah setiap perbuatan yang baik Allah Swt akan mengganjar pahala yang besar yaitu SYURGA dari pintu AR-ROYYAN amin.

Arti sebuah KEJUJURAN

Dimulai dari rasa kepedulian akan prasarana kantin yang belum tersedia di SMP Al Zahra saya memulai program pertama bagi Bakos. Berkat keperdulian unit smp dan Bakos maka tersedialah sebuah kantin yg sederhana tapi higienis dan terjangkau bagi siswa/siswi smp Al Zahra,Honest Cafe namanya, nama yg sangat mempunyai arti yang dalam. Dan untuk memulai sesuatu yang baik tidak semudah membalikan telapak tangan Alhamdulillah SMP Al Zahra mempunyai Kepala Sekolah dan bapak /ibu guru yang selalu bisa diajak berkomunikasi dan siswa/siswi yang bertanggung jawab. Honest Cafe menjadi sebuah tempat pembelajaran yang baik bagi kita semua.Di honest cafelah siswa/siswi diajarkan rasa tanggung jawab, disiplin,kejujuran,kerjasama.Dan yang paling baik siswa/siswi Al Zahra diajarkan wirausaha...tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada Pak Edy,bu Rini,Bu Emil,pak Rifai,pak Kamil,pak Atep dan semua unit smp, atas segala suport dan kerjasamanya mudah-mudahan segala niat baik kita mendapat dukungan dari semua pihak dan tuntunan dari Allah Swt. Semoga walaupun segala sesuatu itu tidaklah abadi Honest Cafe tetap menjadi kebanggaan SMP Al Zahra karena kita telah menanamkan arti sebuah KEJUJURAN kepada generasi bangsa.

Kamis, 25 September 2008

BAKOS

Alhamdulillah saya dipercaya mengemban amanat untuk menjadi Ketua BAKOS SMP AL Zahra tadinya saya tidak berharap untuk menjadi seorang ketua karena bagi saya suatu jabatan tidaklah penting bila kita tidak memahami arti sebuah jabatan. Ternyata Allah berkehendak lain...dengan posisi saya sebagai seorang bakos memudahkan saya untuk memperjuangkan membantu kelancaran sekolah dalam mendidik siswa/siswinya.Team Bakos ada sembilan orang tapi trnyata yg aktif hanya 2-3 orang yg lain memiliki kesibukan...tapi walau hanya beberapa orang tua yg terjun lansung Alhamdulillah program sekolah dapat kami Suport Terima kasih mbak Rita( mama Tia) mbak Nunik (mama Sasa) mbak rita walau kita baru kenal ternyata kita bisa ya mewujudkan dan membantu pihak sekolah.Kepada team saya saya ucapkan terima kasih atas kerjasamanya semoga Allah Swt Membalasnya Amin.

Kamis, 11 September 2008